Thursday, November 23, 2006

Race Invitation

Spedaman dapet undangan!


Adventuraction Pelopor Adventure Camp mengundang Spedaman untuk ikutan Jatiluhur Mountain Bike Race.

Spedaman diundang soale pernah ikutan di Seri I lomba yang sama dengan nama kegiatan Endurans MTB Race Jatiluhur tanggal 16 Maret 2006.
Ceritanya bisa diliat
disini.

Lomba Seri II diadakan ditempat yang sama, yaitu Camp Jatiluhur Purwakarta, Jawa Barat pada tanggal 17 Desember 2006.

Sebenernya kepengen banget ikutan coz pada lomba Seri I, Spedaman gagal finis...
Memasuki final lap, lap ke 6, Spedaman diminta keluar dari trek karena juara 1-5 udah finish :(

Ikutan lomba sangat menyenangkan, meskipun ga pernah juara:p
Coz saingannya club-club nasional yang punya jadwal latihan rutin dan pelatih yang handal.

Pada saat race, suasana kompetisi sangat terasa,,,

Balap-balapan,,,
Kebut-kebutan
Sikut-sikutan,,,
Menanjak sampe betis terasa mau pecah,,,
Keringat menetes bercucuran,,,
Nafas turun-naik terengah-engah,,,
Turunan yang licin berlumpur,,,
Semua terasa mengasyikkan!


Trek Jatiluhur mempunyai panjang 4 km yang terdiri dari tanah, sedikit berbatu, dan lumpur apabila hujan.
Karakteristik trek Cross country ini cukup bagus, namun masih kalah kejam dari
trek puspitek :(

Oia sehari sebelum lomba MTB, juga diadakan Jatiluhur Three Point Challenge Race 2006.
Lomba mini triathlon yang terdiri dari renang 500 m, sepeda gunung 4,5 km, dan lari 4,5 km.

Ayo ada yang berminat ikutan?
Buruan daftar ke PAC ok! :D
Cari pengalaman baru;
kegiatan baru;
"pemasukan" baru;
dan kenalan baru;)
hehehe...

Ssst,,, ada pemberitahuan hari Sabtu dan Minggu besok ada Kencana Puspitek MTB Race Seri terakhir.
Peraih point terbanyak dari 3 seri akan menjadi juara umum.
ikutan nonton ah...


Dasar malaria tropika plasmodium falciparum yang menyebalkan!
Lewat lagi deh event-event yang seharusnya Spedaman ikutin...


Labels:

|